KSBSI Gelar Audiensi Dengan Yassierli Menteri Ketenagakerjaan RI

KSBSI Gelar Audiensi Dengan Yassierli Menteri Ketenagakerjaan RI

Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI) melakukan audiensi dengan Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia ( Kemnaker) pada Kamis (05/12/2024).

Agenda ini merupakan ajang silaturahmi dan diskusi ketenagakerjaan sekaligus ramah tamah dan kali pertama secara resmi KSBSI dterima langsung oleh Yassierli, Menteri Ketenagakerjaan baru jajaran kabinet Merah Putih, Ikut mendampingi Indah Anggoro Putri selaku Dirjen PHI dan Jamsos.

Baca juga:  Oberlian dan Berliando Ditetapkan jadi Ketum dan Sekjen FESDIKARI KSBSI,

Jakarta - Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI) melakukan audiensi dengan Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia ( Kemnaker) pada Kamis (05/12/2024). 


Agenda ini merupakan ajang silaturahmi dan diskusi ketenagakerjaan sekaligus ramah tamah  dan kali pertama secara resmi KSBSI dterima langsung oleh  Yassierli, Menteri Ketenagakerjaan baru jajaran kabinet Merah Putih, Ikut mendampingi Indah Anggoro Putri selaku Dirjen PHI dan Jamsos. 


Dalam kata pengantarnya, Yassierli Menteri Ketenagakerjaan mengucapkan selamat datang dan mengucap salam perkenalan kepada seluruh perwakilan KSBSI. Ia berharap pertemuan-pertemuan dengan Serikat buruh akan selalu dirinya lakukan secara berjenjang dan terjadwal. 


Dirinya menegaskan bahwa Kementerian dibawah kepemimpinannya butuh masukan - masukan dari serikat buruh dalam mewujudkan iklim ketenagakerjaan yang produktif dan kondusif. 


Dalam pertemuan tersebut  juga mendiskusikan isu-isu perburuhan sesuai sektornya oleh perwakilan  Federasi afiliasi KSBSI diantaranya terkait isu Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), lalu tentang Kepengawasan Ketenagakerjaan, Upah, serta kondisi kerja, dan situasi ketenagakerjaan terkini. 


Dalam kesempatan yang sama, Presiden KSBSI, Elly Rosita Silaban mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas diterimanya audiensi KSBSI kali ini. Elly Rosita Silaban juga mengapresiasi terkait kenaikan Upah Minimum sebesar 6,,5 %.


"Terima kasih atas diterimanya audiensi kali ini, kami juga mengapresiasi atas terobosan Kemnaker dalam menetapkan kenaikan upah minimum sebesar 6,5%." Jelas Elly. 


Hadir dalam audiensi jajaran DEN KSBSI, Dedi Hardianto Sekretaris Jenderal, Rasmina Pakpahan Bendahara Umum, Dian Yudianingsih Ketua K2N, Nanda Mauren Ketua Youth, serta para perwakilan Federasi afiliasi KSBSI diantaranya, FSB Garteks, FSB Nikeuba, FSB Kamiparho, Fesdikari, FSB Kikes, FTIA, FPE, F Lomenik, (red) 





Komentar