Evaluasi dan Rencana Kerja Program ACV CSC International, KSBSI: Kita Harus Lebih Baik Lagi

Evaluasi dan Rencana Kerja Program ACV CSC International, KSBSI: Kita Harus Lebih Baik Lagi

KSBSI dan ACV CSC saat menggelar evaluasi program tahun 2022 dan rencana kerja tahun 2023, di Bogor, Selasa (07/02/2023) (foto:handi)

Tidak ada DEN atau Federasi KSBSI yang akan mempermalukan organisasinya sendiri, pasti kawan-kawan akan berbuat yang terbaik bagi organisasi, kedepan kita harus lebih baik lagi dalam pencapaian-pencapaian program ACV CSC ini.

Baca juga:  KSBSI Terima Kunjungan ACV Bie Belgia dan CNV Internationaal Belanda,

KSBSI.ORG, BOGOR - Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI) bekerjasama dengan ACV CSC International menggelar agenda evaluasi program tahun 2022 dan rencana kerja tahun 2023.

Agenda evaluasi kerja dan rencana kerja program ACV CSC ini adalah agenda rutin tahunan yang bertujuan untuk mengevaluasi laporan program ACV CSC yang telah dilakukan pada tahun 2022 dan merencanakan program untuk tahun 2023.

Seperti diketahui, ACV CSC International adalah serikat buruh Belgia yang fokus memperjuangkan pekerjaan layak melalui dialog sosial, karena dialog sosial dan perundingan bersama adalah kunci stabilitas sosial dan ekonomi masyarakat. Program ACV CSC ini memberikan dukungan teknis dan keuangan bagi serikat pekerja khususnya KSBSI untuk terlibat secara lebih efisien dalam diskusi dengan pengusaha dan pemerintah.   

Program ini dipimpin oleh Stijn Sintubin ACV-CSC Internasional (Belgia), sementara itu Koordinator di Asia-Pasifik oleh Maria Emeninta, KSBSI (Indonesia), Koordinator di tingkat Nasional oleh Martuah Raja, KSBSI.

Presiden KSBSI Elly Rosita Silaban mengatakan bahwa program ACV CSC ini harus bisa bermanfaat bagi buruh. Federasi harus memaksimalkan dan berbuat yang terbaik bagi organisasi.

"Tidak ada DEN atau Federasi KSBSI yang akan mempermalukan organisasinya sendiri, pasti kawan-kawan akan berbuat yang terbaik bagi organisasi, kedepan kita harus lebih baik lagi dalam pencapaian-pencapaian program ACV CSC ini." kata Elly saat menyampaikan sambutannya di Green Forest Bogor, Selasa (07/02/2023). 


"Salah satu tantangan kedepan bagi serikat buruh yaitu tentang isu perubahan iklim dan transisi yang adil, untuk itu kita harus lebih siap dalam menghadapinya." jelasnya.

Sementara itu, Martuah Raja Koordinator Nasional ACV CSC untuk KSBSI dalam sambutannya mengatakan bahwa dalam agenda evaluasi dan rencana kerja ini, nanti akan mengulas laporan program CAV CSC yang sudah dijalankan oleh Federasi dan mempersiapkan program kedepannya.

"Dalam agenda Evaluasi dan rencana kerja ACV CSC ini, nanti akan ada temuan-temuan dari laporan program 2022 ACV CSC yang telah dijalankan kawan-kawan Federasi, dan evaluasi ini sebagai bahan perbaikan kedepannya, sehingga pencapaian kawan-kawan bisa lebih baik lagi." kata Martuah Raja 

Martuah Raja dalam kesempatan tersebut juga menjelaskan tentang teknis pelaporan dan operasional program, Ia juga menjelaskan rencana program ACV CSC tahun 2023.

Hadir dalam agenda tersebut, Presiden KSBSI Ellly Rosita Silaban, perwakilan DEN KSBSI, Koordinator di Asia-Pasifik oleh Maria Emeninta, KSBSI (Indonesia), Koordinator di Nasional oleh Martuah Raja, KSBSI. Perwakilan DPP Federasi afiliasi KSBSI, Komisi Kesetaraan Nasional dan Komite Pemuda dan Lingkungan KSBSI. (RED/HTS/MKJ)   

Komentar